News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Satgas Yonif 131/Brajasakti Mengajar di SDN YPPK Wembi Perbatasan Papua

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Satgas Yonif 131/Brajasakti Mengajar di SDN YPPK Wembi Perbatasan Papua

 
Mediapertiwi,id,Keerom-Beri dukungan dan motivasi kepada para siswa di SDN YPPK Wembi, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, khususnya dalam sektor pendidikan. Personel Satgas Yonif 131/BRS, Pos Wembi, dipimpin oleh Sertu Brandolli, melaksanakan kegiatan mengajar di SDN YPPK Wembi, Distrik Mannem, Papua, *Jum'at (10/01/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Brandolli bersama anggota Pos Wembi tidak hanya memberikan pembekalan dan bimbingan, tetapi juga ikut terlibat dalam berbagai kegiatan pendidikan, seperti membantu mengiringi latihan paduan suara anak-anak SDN YPPK Wembi dalam rangka perlombaan HUT Sekami yang dilaksanakan di Gereja Pusat Paroki Yamara.

Kegiatan mengajar ini disambut antusias oleh para siswa dan guru SD YPPK Wembi yaitu salah satunya Kepala Sekola Yuliana Stika Lutok, S.Pd., yang menyampaikan bahwa pihak sekolah merasa sangat terbantu dengan kehadiran personel Satgas yang tidak hanya mengajarkan pelajaran akademik, tetapi juga memberikan motivasi agar anak-anak dapat meraih cita-cita mereka.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan kepada anak-anak tentang keberadaan TNI sebagai mitra yang peduli terhadap pendidikan dan kesejahteraan masyarakat,”ujarnya.

*Bersama Braja Sakti Membangun Negeri.*

Autentikasi : Pen Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131 Braja Sakti.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment