News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Marak Rumah Bernyanyi Merusak Gelaran Wajo Sebagai Kota Santri

Marak Rumah Bernyanyi Merusak Gelaran Wajo Sebagai Kota Santri

 
Mediapertiwi,co,id.(wajo-sulsel)--Kabupaten Wajo sejak dahulu dikenal sebagai Kota Santri, dimana banyaknya pesantren yang berdiri dan menjadi pusat pembelajaran agama Islam serta banyak mencetak Pada Tahfidz Al Quran.

Namun, beberapa bulan belakangan ini warga resah dengan menjamurnya keberadaan Tempat Hiburan Malam (THM) yang kerap menjadi tempat meneguk Minuman Keras (Miras), bahkan terindikasi juga adanya ajang transaksi obat terlarang. Dilain sisi, sejumlah THM yang ada diwilayah Kecamatan Tempe ini menjadikan surganya para perempuan pemandu lagu yang akrab di sebut Ladies.

Menjamurnya beberapa tempat hiburan malam di Kota Sengkang ini yang berkedok rumah bernyanyi dengan menyediakan berbagai merek minuman keras serta dilengkapi Ladies yang berpenampilan aduhai dengan bermake'up bedak super tebal dan bibirnya dihiasi lisptik serta bau farhum yang super harum membuat para pengunjungnya Terutama laki-laki "hidung belang" terhipnotis

Dari Aspirasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia( PMII) didepan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) kabupaten wajo, pada tanggal 6 Nopember 2024, mengkritisi beberapa kebijakan Instansi yang tidak berpihak kepada masyarakat banyak

Salah satunya meningkatnya jumlah rumah bernyanyi setiap tahunnya tersebar di berbagai kecamatan berdasarkan dari hasil observasi yg kami lakukan. Dan paling banyak di wilayah pemukiman perkotaan," Kata  Irfandi, Sabtu, 9/11/24 melalui Whatsappnya

" Tentunya ini menjadi ke kwatiran kami kalau tidak segera di tertibkan oleh pihak terkait baik itu dari legislatif, eksekutif dan yudikatif. Hal ini tidak menutup kemungkinan akan menjamur di kabupaten wajo yang di kenal sebagai kota santri yang dapat berdampak serius,"Ujarnya

Kata Irfandi, hari ini lowongan pekerjaan semakin sulit untuk mendapatkan uang, sehingga kami khawatir khususnya wanita asal wajo sendiri yg akan mencederai tanah kelahirannya sendiri 

Karena yang kami ketahui bukan hanya dari luar kabupaten wajo saja yg menjadi pemandu karoke tetapi ada juga wanita asal kabupaten wajo sudah menjadi pemandu karoke yang ada di kota sengkang," Jelasnya

Harapan besar kami kepada pemerintah agar segera merespon sebelum apa yg kami perjuangkan ini menjadi sia-sia dan hanya mendapatkan penyesalan di kemudian hari," harapnya (ai,red) .

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment