News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pemkab Wajo Siap Dukung Akbid Persada Wajo Berubah Jadi Sekolah Tinggi

Pemkab Wajo Siap Dukung Akbid Persada Wajo Berubah Jadi Sekolah Tinggi

 
 Mediapertiwi,id,wajo-sulsel-Wakil Bupati (Wabup) Wajo, Amran, menyampaikan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo siap mendukung Akademi Kebidanan (Akbid) Persada Wajo berubah status menjadi sekolah tinggi. Amran menyampaikan itu saat menghadiri wisuda ke-13 Akbid Persada Wajo di Aula Lampulung Attakae, Kecamatan Tempe, Sabtu (4/3/2023).

"Tadi Ketua Yayasan ada rencana menjadikan Akbid menjadi sekolah tinggi. Saya dan Pak Bupati (Amran Mahmud) akan mendukung. Apalagi, Pak Bupati (Amran Mahmud) adalah orang akademisi, pasti sangat setuju," ujar Amran di hadapan civitas academica dan seluruh undangan yang hadir.

Amran mengungkapkan rasa bangga dan menaruh harapan besar terhadap para wisudawati. Pada wisuda kali ini, enam orang wisudawati berhasil meraih predikat baik. "Wisuda hari ini adalah harapan besar untuk memajukan bangsa," katanya.

Selain itu, ia berharap para lulusan baru dapat segera bekerja dan menjaga citra almamater mereka. "Tenaga kesehatan sangat dibutuhkan saat ini. Saya harap yang diwisuda hari ini dapat segera bekerja sehingga kedua orang tua mereka dapat merasa bangga," ungkapnya.

Amran juga meminta civitas academica Akbid Persada Wajo dan para alumni membantu membesarkan kampus. "Saya mendengar bahwa ada ribuan alumni yang telah lulus dari Akbid Persada. Saya harap mereka juga dapat membantu membesarkan Akbid Persada dengan cara mempromosikan kampus ini," harapnya.

Wisuda turut dihadiri perwakilan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah IX, perwakilan Dinas Kesehatan (Dinkes) Wajo, Ketua Yayasan, Muhammad Amin, Direktur Akbid Persada Wajo, Yusda Seman, para wisudawati, serta undangan lainnya.(R, hpw). 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment