News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Keberhasilan Memimpin Desa Abbatireng Dua Priode,H.Andi Sappewali Diminta Masyarakat Kembali Untuk Maju Bertarung

Keberhasilan Memimpin Desa Abbatireng Dua Priode,H.Andi Sappewali Diminta Masyarakat Kembali Untuk Maju Bertarung

 

Tokoh Masyarakat ,tokoh Agama,tokoh Pemuda dan ratusan Warga Berbondong-bondong mengantar H.Andi Sappewali Untuk Mendaftar 

Mediapertiwi,co.Wajo -- Atas keberhasilannya selama menjadi kepala desa selama dua periode, tokoh masyarakat, tokoh agama serta tokoh pemuda desa Abbattireng kecamatan gilireng, kabupaten Wajo, meminta kepada H. Andi Sappewali kembali bertarung di Pilkades 2021 mendatang untuk yang ke tiga kalinya.


Bersama tokoh masyarakat dan tokoh agama serta tokoh pemuda dan ratusan Warga di desa Abbattireng berbondong bondong mengantar H. Andi Sappewali Untuk mendaftarkan dirinya sebagai calon kepala untuk yang ketiga kalinya.


Baso syarifuddin salah satu tokoh masyarakat desa Abbattireng mengatakan bahwa selama kepemimpinan H. Andi Sappewali, masyarakat merasa nyaman dan tentram, selain itu pembagunannya pun sangat dirasakan masyarakat.


"Keberhasilan beliau selama menjabat sebagai kepala desa, baik itu dari segi pembangunan, sangat terasa, sehingga kami meminta kepada H. Andi Sappewali, untuk kembali masuk menjadi calon kepala desa Abbattireng, dan harapan kami bisa dipimpin kembali olehnya," ujar baso syarifuddin.

apa yang disampaikan oleh Baso Syarifuddin juga diiyakan oleh Drs,Dahniar,kami sangat mengapresiasi kepeminpinan H.Andi Sappewali selama apa yang dilakukan sangat bermanfaat untuk masyarakat Abbatireng,buktinya kalau kita dulu disini hanya membeli air gentong kadang kita menunggu lama,sekarang air sudah sampai di rumah,begitupun soal pendidikan dengan dibangunya PAUD dan TK anak-anak sudah bisa mengenyang pendidikan mulai dari usia dini katanya.


Foto gedung PAUD Dan TK Desa Abbatireng 

Diwaktu yang sama H. Andi Sappewali, mantan kepala desa Abbattireng dua periode ini, juga mengatakan bahwa dirinya kembali mendaftar sebagai calon kepala desa Abbattireng, tidak lain atas permintaan tokoh masyarakat, tokoh agama,serta tokoh pemuda.


"Saya masuk kembali bertarung di Pilkades desa Abbattireng atas permintaan serta dukungan semua tokoh baik masyarakat, agama serta pemuda," ungkap H. Andi Sappewali.

Tempat pengolahan air bersih desa abbatireng

Dirinya berharap agar Pilkades serentak desa Abbattireng, yang insya Allah dilaksanakan beberapa bulan mendatang dapat berjalan aman, dan lancar sesuai harapan kita semua. Jelasnya.(red,Ab,skr)



Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment