Bupati Amram Mahmud Disuntik Vaksin Perdana Covid 19 Di Kabupaten Wajo
Mediapertiwi,co.Wajo-Vaksin perdana Covid-19 di Kabupaten Wajo, dimulai hari ini di Puskesmas Salewange, Kecamatan Tempe, Rabu (3/2/2021).
Bupati Wajo merupakan orang pertama yang disuntik vaksin. Sebelum disuntik vaksin Covid-19, Amran Mahmud lebih dahulu melakukan pendaftaran dan menjalani screening sebelum menjalani vaksin.
Susana tegang sempat terlihat saat bupati telah berada meja III, namun ketegangan tersebut mencair saat bupati meminta dokter yang akan menyuntiknya untuk tidak tegang.
"Santai saja dok, jangan gemetar," canda Amran Mahmud sambil tertawa sebelum jarung suntik masuk di lengannya.
Usai di vaksin, Bupati Wajo Amran Mahmud mengatakan, vaksinasi Covid-19 adalah upaya pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19.
"Selain upaya massif yang telah kita lakukan berupa penegakan aturan protokol kesehatan, vaksinasi ini juga adalah upaya kita menekan dan memutus penyebaran Covid-19 di Wajo.
Pada acara Pencanangan Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Wajo ini, orang nomor satu Wajo tersebut juga meminta masyarakat tidak muda percaya dengan berita-berita hoaks yang beredar.
"Saya menjadi orang pertama divaksin hari ini, untuk memperlihatkan dan meyakinkan masyarakat jika vaksin ini aman, halal dan tidak berbahaya," terang Bupati Wajo setelah melakukan tahap dari rangkaian vaksinasi Covid-19.(red,hms)
Post a Comment