News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Kemawa Menggelar Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Dan Pemberian Obat-Obatan Ke Korban Banjir

Kemawa Menggelar Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Dan Pemberian Obat-Obatan Ke Korban Banjir



Mediapertiwi,co.Wajo-Banjir yang melanda Kabupaten Wajo kalau sudah surut selalu menimbulkan permasalahan baru, yakni masalah kesehatan masyarakat. Pengurus Pusat Kesatuan Masyarakat Wajo (Kemawa) pun menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis serta pemberian obat-obatan, vitamin, hand sanitizer, serta masker bagi korban banjir.

Kegiatan yang digelar selama tiga hari tersebut berakhir pada Kamis (6/8/2020) di Kecamatan Belawa. Seperti pada hari sebelumya, kegiatan yang digelar dengan melibatkan tenaga medis dari Rumah Sakit Haji Makassar tersebut dihadiri oleh Bupati Wajo, H. Amran Mahmud, dan Wakil Bupati Wajo, H. Amran serta pemerintah setempat.

Ketua Harian PP Kemawa, H. A. Yudha Yunus pun menyebut bahwa kegiatan bertajuk “Kemawa Untuk Wajo” tersebut akan menjadi program rutin Kemawa setiap pascabanjir.

Bupati Wajo, H. Amran Mahmud pun mengapresiasi kegiatan yang digelar ketika banjir perlahan surut tersebut. Menurutnya, aksi tersebut sangat tepat dilaksanakan pada momen pascabanjir.

Seusai kegiatan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Wajo pun menghadiri penyaluran bantuan pangan Jaring Pengaman Sosial (Social Safety Net) di Kelurahan Macero, Kecamatan Belawa. (red,J.A.)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment